Blog

Gunakan Packaging Eco Friendly, Solusi Ramah Lingkungan!

Packaging Eco Friendly

Gunakan Packaging Eco Friendly, Solusi Ramah Lingkungan! – Tahukah kamu jika akhir-akhir ini permintaan konsumen akan kemasan ramah lingkungan meningkat drastis? Atau pernahkah kamu melihat postingan tentang packaging eco friendly di media sosial?

Packaging eco friendly memiliki banyak manfaat sehingga tidak heran jika banyak orang yang tertarik dengan kemasan ini. Selain ramah lingkungan, kemasan ini juga sangat menarik perhatian pembeli sekaligus melindungi produk di dalamnya, sehingga dapat meningkatkan nilai jual suatu produk. Berikut beberapa keuntungan menggunakan packaging eco friendly.

Keuntungan Menggunakan Packaging Eco Friendly

Pada dasarnya, parameter sebuah packaging eco friendly yaitu kemasan ramah lingkungan yang terbuat dari bahan yang mudah terurai di dalam tanah, bisa didaur ulang, dan tidak menimbulkan kerugian bagi manusia atau lingkungan. Ada banyak keuntungan menggunakan packaging eco friendly antara lain.

1. Aman Jika Dimasukkan Ke Microwave

Banyak orang yang sering memanaskan makanan kemasan supaya lebih nikmat. Faktanya, tidak semua makanan kemasan bisa langsung dipanaskan kembali. Namun, hal ini tidak berlaku pada sebagian besar jenis packaging eco friendly.

Dengan kemasan ramah lingkungan, kamu tidak perlu lagi bersusah payah memindahkannya ke wadah yang lain. Karena, apabila kemasan makanan terbuat dari bahan yang ramah lingkungan, maka kemasan tersebut sudah microwave safe. Oleh karena itu, packaging eco friendly sangat bagus digunakan oleh industri makanan.

Join Seller IRP

2. Mengurangi Jejak Karbon

Jejak karbon adalah jumlah karbon dioksida dan senyawa karbon lainnya yang dihasilkan dari proses pemanfaatan bahan bakar fosil. Dengan menggunakan bahan packaging eco friendly yang mudah terurai dapat mengurangi jejak karbon.

Kamu tentunya sudah tahu bahwa bumi memiliki resiko terhadap krisis pemanasan global. Dengan begitu, kamu harus berkontribusi dalam mengurangi emisi CO2 dengan menggunakan packaging eco friendly.

3. Aman Untuk Lingkungan dan Kesehatan

Packaging eco friendly tidak hanya baik bagi lingkungan sekitar, tetapi juga bagi kesehatan manusia, terutama jika digunakan sebagai kemasan makanan dan kemasan minuman.

Misalnya saja kamu mengemas makanan saat kondisi masih panas. Umumnya kemasan non eco friendly bisa bereaksi terhadap panas atau terkelupas, sehingga berbahaya bagi makanan yang akan dikonsumsi.

Sedangkan packaging eco friendly tidak akan merusak makanan jika terkena panas. Artinya, makanan tersebut tidak terkontaminasi zat berbahaya sehingga lebih aman untuk dikonsumsi.

4. Dapat di Daur Ulang

Manfaat packaging eco friendly berikutnya yaitu dapat di daur ulang. Pastinya sangat menyenangkan jika kamu bisa berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan. Limbah dari packaging eco friendly bisa digunakan untuk mengemas produk baru atau membuat kerajinan tangan yang ramah lingkungan.

Baca Juga : Resep Rice Bowl Untuk Jualan, Simpel Banget!

5. Tahan Lama dan Tidak Mudah Bocor

Keunggulan packaging eco friendly selanjutnya adalah tahan lama dan tidak mudah bocor. Kemasan ramah lingkungan yang berkualitas merupakan kemasan yang dapat memberikan perlindungan yang baik untuk produk selama pengiriman dan perjalanan. Hal ini tentunya lebih tahan terhadap risiko seperti kebocoran dan kerusakan.

Ide Alternatif Kemasan Ramah Lingkungan

Tidak perlu bingung lagi mencari alternatif ide packaging eco friendly untuk produk akan kamu jual. Karena, terdapat banyak ide kemasan menarik yang ramah lingkungan. Berikut daftar ide alternatif kemasan ramah lingkungan.

  • Ganti kemasan makanan berbahan dasar plastik dengan kemasan karton atau kardus.
  • Gunakan bahan kemasan yang terbuat dari kayu seperti bambu untuk mengemas produk.
  • Ganti kemasan plastik dengan kemasan yang terbuat dari kertas atau paper tray.
  • Menggunakan kemasan yang dapat digunakan kembali.
  • Ganti kemasan plastik dengan kemasan yang lebih mudah terurai dan tidak menimbulkan polusi.

Baca Juga : Contoh Reduce Reuse Recycle dan Pengertiannya

Itulah beberapa manfaat penggunaan packaging eco friendly dan beberapa ide alternatifnya. Hal ini tidak hanya membantu kelestarian lingkungan, namun usaha yang kamu jalankan mempunyai kemasan yang unggul dan berkualitas tinggi. Jika kamu menjual makanan dan minuman, kamu tentu memerlukan Paper Cup dan Kemasan Makanan berkualitas untuk menarik calon konsumen, kamu bisa menemukannya di Irppapercup.com

Paper Cup

Related Posts

Tinggalkan Balasan