Blog

Konsep Warmindo Kekinian Yang Unik dan Efisien

Konsep Warmindo Kekinian

Konsep Warmindo Kekinian Yang Unik dan Efisien – Warmindo merupakan warung populer yang terkenal dengan harga terjangkau. Kedai mie instan ini digandrungi oleh berbagai kalangan, walaupun memiliki konsep yang sederhana dan monoton. Banyak pelanggan yang memuji rasa mie instan warmindo lebih enak daripada mie instan buatan sendiri.

Selain itu, modal usaha yang dibutuhkan juga lebih rendah daripada usaha makanan lainnya. Dengan modal yang terbatas, kamu harus bisa memunculkan berbagai ide untuk usaha yang satu ini seperti membuat konsep warmindo kekinian.

Alasan mengapa kedai mie instan menguntungkan adalah karena hampir semua orang mengenal dan menyukai produk Indomie. Jika kamu masih bingung membuat konsep warmindo kekinian, berikut beberapa referensi konsep warmindo kekinian yang bisa kamu coba.

8 Konsep Warmindo Kekinian

1. ā€œSelf Serviceā€ yang Memungkinkan Pelanggan Bebas Memilih

Konsep warmindo kekinian ini memungkinkan pelanggan untuk memilih rasa yang disukai dari berbagai pilihan mie instan yang ditampilkan. Dengan cara ini, pelanggan mempunyai kebebasan memilih rasa yang disukai dan memilih mie yang diinginkan.

Karena layanan ini konsepnya “self service”, maka pelanggan bisa mengambil mie sendiri. Selain itu, para pelanggan juga bisa memilih berbagai macam topping dan minuman dingin.

Konsep ini lumayan menguntungkan karena kamu bisa memberi harga pada setiap item secara terpisah. Sehingga hal ini membuat harga tetap bersaing, walaupun dengan konsep sederhana.

Join Seller IRP

2. Konsep Modern dan Tidak Membosankan

Dinding bercat hijau dan simbol mie Indomie menjadikan konsep sederhana warmindo menjadi unik. Tetapi, kamu bisa membuat warmindo semenarik mungkin, seperti konsep warmindo kekinian “Upnormal”.

Meski tempatnya sangat nyaman, namun restoran ini menyajikan menu-menu seperti warmindo pada umumnya, antara lain mie instan, aneka minuman, roti bakar, bubur kacang hijau, dan lain sebagainya.

3. Mie Instan Take Away

Apabila kamu tidak memiliki cukup ruang untuk area tempat makan, kamu bisa membuat konsep warmindo khusus take away. Caranya, kamu hanya perlu menyediakan wadah mie seperti paper bowl.

Jangan lupa juga untuk menyediakan berbagai macam rasa mie dan topping untuk dipilih, serta sediakan beberapa kursi sebagai tempat tunggu. Sajikan mie dengan racikan bumbu spesial, berbagai macam topping dan pangsit sebagai pelengkap.

4. Penyajian Serba Mini

Mie instan maupun bakso seringkali disajikan dalam mangkuk berukuran sedang berlogo ayam jago. Namun saat ini ada juga konsep warmindo kekinian dengan penyajiannya yang serba mini, dimana penjualnya menggunakan mangkuk berukuran kecil.

Konsep ini umumnya hanya menawarkan satu jenis Indomie saja, tetapi kamu bisa menambahkan topping yang beragam. Kurang lebih hampir mirip dengan ā€œangkringanā€, dimana hidangannya disajikan secara terpisah dalam porsi kecil.

Baca Juga : Keuntungan Menjadi Wirausaha yang Harus Diketahui!

5. Sensasi Berbeda dengan Penyajian Hot Plate

Perpaduan mie yang gurih dengan hot plate akan menciptakan pengalaman yang nikmat dan menambahkan sentuhan unik. Terlebih lagi jika kamu menawarkan berbagai macam topping, sehingga pelanggan akan tertarik dan bersemangat untuk mencoba mie yang kamu jual.

6. Rasa Pedas Berbagai Level

Jika kamu bosan dengan rasa mie yang hanya itu-itu saja, atau ingin membuat sensasi yang berbeda, maka kamu dapat menciptakan mie instan dengan rasa pedas berbagai level.

Tanyakan kepada konsumen tingkat kepedasan yang mereka mau. Contohnya pelanggan memesan mie instan dengan tingkat kepedasan level 1, maka kamu hanya perlu menambahkan sambal dengan satu sendok.

7. Martabak Indomie? Unik dan Kaya Cita Rasa

Mie instan biasanya dimasak dengan cara direbus dan disajikan dalam mangkuk. Tetapi konsep warmindo kekinian yang satu ini diubah menjadi martabak Indomie. Bayangkan cita rasa Indomie yang gurih dipadukan dengan telur dan kulit martabak.

Menu ini juga bisa menginspirasi usaha warmindo yang kamu jalankan. Untuk menambah cita rasa, tambahkan topping seperti sambal, daging ayam, daging sapi, keju, dan lain sebagainya.

Baca Juga : Minuman Yang Lagi Viral, Jadikan Ide Usaha Kamu!

8. Cake Indomie

Ulang tahun merupakan sebuah moment yang selalu dinantikan banyak orang setiap tahunnya. Ulang tahun biasanya identik dengan keberadaan cake yang besar dengan lilin di atasnya. Tentu saja acara ulang tahun akan semakin tak terlupakan dengan adanya kue.

Namun pernahkah kamu membayangkan jika kue ulang tahun diganti dengan kue mie instan? Memang konsep warmindo kekinian yang satu ini terdengar aneh, tetapi ide ini berpotensi menjadi bisnis yang menguntungkan bagi kamu.

Cara membuat kue mie instan juga terbilang cukup mudah, kamu hanya perlu mencetaknya menggunakan loyang bulat, kemudian di atasnya diberi topping yang menarik beserta lilin ulang tahun.

Itulah beberapa konsep warmindo kekinian yang bisa kamu coba. Semoga membantu! Jika kamu menjual makanan dan minuman, kamu tentu memerlukan Paper Cup dan Kemasan Makanan ramah lingkungan yang berkualitas untuk menarik calon konsumen, kamu bisa menemukannya di Irppapercup.com

Paper Cup

Related Posts

Tinggalkan Balasan