Blog

Informasi Yang Harus Ada Pada Label Kemasan

Yang Harus Ada Pada Label Kemasan

Informasi Yang Harus Ada Pada Label Kemasan – Makanan sangat diperlukan untuk kelangsungan hidup manusia karena merupakan sesuatu yang sangat dibutuhkan masyarakat. Bisnis makanan memiliki potensi besar untuk memanfaatkannya sebagai peluang bisnis dan ladang usaha.

Berbicara tentang tren makanan, tidak heran jika banyak pelaku bisnis yang menjual makanan beragam yang menarik perhatian konsumen, seperti makanan cepat saji, makanan instan, makanan sehat, dan makanan olahan.

8 Hal Yang Harus Ada Pada Label Kemasan

Saat memberi label kemasan makanan, produsen makanan harus mempertimbangkan beberapa hal yang harus ada pada label kemasan. Dalam hal kemasan makanan, ada sesuatu yang sangat penting yaitu labelnya. Sebagai produsen, kamu harus memperhatikan isi dan informasi yang harus ada pada label kemasan. Setidaknya ada 8 pertimbangan sebagai berikut.

1. Nama Produk

Setiap makanan harus memiliki nama produknya sendiri. Nama produk berbeda dengan nama perusahaan. Untuk memudahkan orang mengingat produk kamu, sebaiknya berikan nama dengan ciri khas yang berbeda dari usaha makanan yang lain.

Nama produk harus dibuat menggunakan tipografi atau font yang mudah dibaca dan menonjol daripada elemen visual lainnya. Beberapa tipsnya adalah dengan membuat nama produk yang menarik dan mudah diingat. Hal ini karena nama produk merupakan bagian penting untuk menarik perhatian dan menjadi pengenal untuk konsumen.

2. Nama dan Alamat Produksi

Alamat produksi pada label kemasan merupakan informasi yang harus ada pada label kemasan. Karena lokasi produksi berbeda dengan alamat perusahaan kamu, Misalnya alamat kantor perusahaan kamu berada di Sudirman dan alamat produksi berada di Karawang. Maka kamu harus memasukkan alamat Karawang, karena disitulah makanan diproduksi.

3. Legalitas

Informasi yang harus ada pada label kemasan selanjutnya yaitu legalitas, legalitas sangat penting untuk kelangsungan bisnis. Perizinan dapat berupa nomor registrasi atau BPOM RI. Setelah melalui proses yang ada, kamu mendapatkan legalitas produk dari pemerintah.

Selain itu, ada juga izin yang harus diperoleh dari P-IRT dinas kesehatan setempat. Belum lagi masalah kehalalan produk yang berasal dari Majelis Ulama Indonesia. Legalitas ini perlu kamu cantumkan pada label kemasan makanan.

Join Seller IRP

4. Masa Berlaku

Produk makanan harus memiliki informasi tentang tanggal kedaluwarsa dan kapan masa yang baik untuk dikonsumsi. Karena produk makanan akan langsung dikonsumsi oleh manusia, hal ini sangat penting untuk memastikan keamanan produk. Sedikit kesalahan dalam masa berlaku dapat berakibat fatal karena bisa saja melibatkan nyawa manusia.

5. Tanggal dan Kode Produksi

Tidak hanya tanggal kadaluarsa saja yang harus ada pada label kemasan, kode produksi juga penting untuk bisnis kamu. Konsumen perlu mengetahui kapan suatu produk diproduksi, dan ada juga produk yang menggunakan jam pada kode produksinya.

Baca Juga : 8 Alasan Promosi Menggunakan Media Sosial

6. Berat Bersih

Netto atau berat bersih merupakan informasi yang harus ada pada label kemasan. Berat bersih adalah berat yang ada di produk makanan. Hal ini sangat penting bagi konsumen untuk mengetahui seberapa banyak produk yang akan dikonsumsinya dalam satu kemasan.

7. Komposisi Produk

Komposisi adalah informasi yang terdiri dari bahan baku yang digunakan dalam makanan. Menuliskan komposisi haruslah akurat, kamu juga perlu untuk mencantumkan peralatan yang dipakai. Sangatlah penting untuk memberikan informasi komposisi produk yang berkaitan dengan informasi nilai gizi. Terkadang banyak konsumen yang alergi terhadap bahan tertentu.

8. Informasi Nilai Gizi

Terakhir yang harus ada pada label kemasan yaitu nilai gizi. Nutrition facts atau informasi nilai gizi sangat penting karena berkaitan dengan kesehatan konsumen. Adanya informasi gizi dapat digunakan konsumen sebagai indikator asupan total kalori yang dikonsumsi dalam sekali kemasan.

Baca Juga : Desain Kemasan Pisang Nugget, Buat Usahamu Jadi Kekinian!

Nilai gizi yang ada juga menguntungkan bisnis kamu dengan menunjukkan bahwa produk yang terkandung berkualitas tinggi dan dapat memberikan nutrisi yang bermanfaat. Yuk temukan beragam rekomendasi Perlengkapan Paper Cup dan Kemasan Makanan Berkualitas untuk kebutuhan bisnis kamu hanya di Irppapercup.com

Paper Cup

Related Posts

Tinggalkan Balasan