Blog

7 Contoh Kemasan Unik yang Dapat Menarik Calon Pembeli

Contoh Kemasan Unik 9

7 Contoh Kemasan Unik yang Dapat Menarik Calon Pembeli – Mengingat semakin banyak bisnis di era modern saat ini. Kebanyakan dari mereka telah menjalankan strategi yang sangat baik. Di samping hal itu, kamu bisa menjadikan kemasan sebagai strategi selanjutnya untuk bisnis kamu. Terdapat berbagai contoh kemasan unik yang bisa kamu jadikan referensi.

Membuat Desain Kemasan Makanan yang Menarik

Sebelum mempelajari berbagai jenis desain kemasan makanan, penting untuk mengetahui cara membuat kemasan kamu sendiri agar lebih menarik. Dikarenakan contoh kemasan unik dibawah ini hanya untuk referensi sehingga tidak boleh ditiru atau disamakan.

Salah satu hal yang perlu dipertimbangkan dan ditentukan saat mendesain kemasan makanan adalah menggunakan imajinasi. Ingatlah bahwa setiap orang memiliki imajinasinya sendiri, jadi usahakan untuk membuat kemasan yang memiliki dua fungsi.

Selain itu, kamu juga bisa membuat kemasan yang memiliki arti tersendiri agar terasa unik. Pilihlah desain kemasan makanan yang praktis, food grade dan tentukan karakteristik yang dibutuhkan untuk jenis makanan tersebut. Lebih baik lagi dengan menggunakan Kemasan Makanan dan Paper Cup dari irppapercup.com untuk segala kebutuhan bisnis kamu.

Berbagai Macam Contoh Kemasan Unik

Setelah mempelajari cara membuat desain kemasan makanan yang menarik. Kamu mungkin memerlukan referensi contoh kemasan unik untuk mendorong imajinasi kamu. Di bawah ini ada beberapa contoh kemasan unik yang bisa kamu coba dan dikembangkan.

1. Kemasan Berbentuk Oven

Contoh Kemasan Unik 2

Salah satu contoh kemasan unik adalah kemasan yang berbentuk oven. Kemasan berbentuk oven sangat cocok untuk siapa saja yang ingin memulai bisnis kue. Contoh kemasan unik ini memberikan kesan seperti membeli kue rumahan/homemade.

Biasanya desain kemasan makanan berbentuk oven memiliki ukuran yang tidak begitu besar, melainkan kecil. Hal ini membuatnya cocok untuk kuliner yang bentuknya kecil. Tampilan kemasan ini cukup unik, lucu dan menarik, sehingga calon pembeli akan semakin penasaran.

2. Kemasan yang Praktis

Contoh Kemasan Unik 3

Selain itu, kamu juga bisa membuat desain kemasan makanan yang praktis. Karena saat ini banyak orang yang membutuhkan sesuatu yang praktis dan sederhana. Jadi gunakan kemasan makanan yang menurut kamu praktis, bukan kemasan yang berlebihan. Misalnya, terlalu banyak aksen tambahan yang justru akan membuat kemasannya terlihat sangat berlebihan. Kamu bisa menggunakan contoh kemasan unik ini sebagai referensi.

3. Kemasan dengan Pesan Khusus

Contoh Kemasan Unik 4

Buatlah desain kemasan makanan yang berbeda dan memiliki pesan yang unik. Misalnya, sisipkan pesan yang menurut kamu lucu atau menghibur konsumen yang melakukan pembelian. Dengan pesan ini, kemasannya justru terlihat lebih menarik.

Apalagi bisa menghibur banyak konsumen yang membeli produk kamu. Masih jarang yang menggunakan ide desain kemasan makanan ini, sehingga bisa dijadikan referensi untuk dikembangkan. Kamu juga dapat menambahkan ikon agar lebih unik.

4. Kemasan dengan 2 Fungsi

Contoh Kemasan Unik 5

Selain itu, contoh kemasan unik yang bisa kamu coba salah satunya yaitu membuat desain kemasan dengan dua fungsi. Kemasan ini tentunya memiliki keunggulan tersendiri. Misalnya kemasan untuk kacang rebus. Sisi lainnya berfungsi sebagai wadah. Sedangkan sisi satunya berguna untuk membuang kulit dari kacang rebus tersebut. Tentunya hal ini memiliki keuntungan tersendiri, apalagi jika diterapkan pada jenis makanan yang sangat populer.

Join Seller IRP

5. Kemasan yang Unik

Contoh Kemasan Unik 6

Untuk membuat desain kemasan makanan, buatlah sesuatu yang unik dan berbeda dari yang lain. Anggaplah jika kamu ingin membuat kreasi desain baru yang akan menginspirasi banyak orang. Misalnya, kemasan pada teh celup yang pada bagian atasnya berbentuk gantungan.

Tentunya model seperti itu memiliki keunikan tersendiri. Konsumen yang membeli makanan kamu ketika kemasannya unik tentu akan lebih tertarik dan akan membeli lagi di kemudian hari. Ciptakan kemasan yang unik untuk lebih meningkatkan penjualan bisnis kamu.

Baca Juga : 5 Syarat Kemasan Produk yang Baik

6. Kemasan dengan Memainkan Imajinasi

Contoh Kemasan Unik 7

Jika kamu ingin membuat kemasan yang unik, dibutuhkan keberanian untuk menggunakan imajinasi kamu. Ingatlah bahwa setiap orang memiliki imajinasinya sendiri dan perlu keberanian untuk mengembangkannya serta jangan khawatir dengan pesaing bisnis kamu.

Ingatlah bahwa imajinasi setiap orang berbeda. Begitu juga menurut pendapat mereka sendiri. Apa yang kamu pikirkan belum tentu seperti apa yang dipikirkan orang lain. Buat dan kembangkan desain kemasan makanan terbaru yang paling menarik.

Baca Juga : Tips Membuat Kemasan Yang Menarik, Kunci Pembeli Tertarik!

7. Kemasan yang Serbaguna

Contoh Kemasan Unik 8

Di zaman modern ini, semakin banyak orang menginginkan sesuatu dengan praktis dan cepat. Dalam hal ini dapat dijadikan acuan atau peluang untuk merancang kemasan makanan. Misalnya membuat desain kemasan makanan yang bermanfaat.

Itulah beberapa informasi contoh kemasan unik. Selain cara membuat versi kamu sendiri, kamu harus ingat bahwa membuat kemasan makanan membutuhkan imajinasi agar membuatnya lebih menarik.

Paper Cup

Related Posts

Tinggalkan Balasan